Pascasarjana UIN RIL Memperoleh Sertifikasi ISO 9001:2015 dan 21001:2018
Pascasarjana Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung (RIL) memperoleh Sertifikasi Quality Management System-ISO 9001:2015 dan Educational Organizations Management System-ISO 21001:2018 dari British Standards Institution (BSI).
British Standards Institution (BSI) adalah lembaga yang menyediakan layanan sertifikasi di berbagai sektor industri dan pendidikan di seluruh dunia. BSI diakui secara global atas keahlian dan kredibilitasnya dalam membantu organisasi mencapai standar internasional terbaik.
Program-program yang tercakup dalam sertifikasi ini mencakup: Program Doktoral: 1) Manajemen Pendidikan Islam (MPI), 2) Hukum Keluarga Islam (HKI), 3) Pengembangan Masyarakat Islam (PMI). Program Magister: 1) Manajemen Pendidikan Islam (MPI), 2) Hukum Keluarga Islam (HKI), 3) Pengembangan Masyarakat Islam (PMI), 4) Ekonomi Syariah (ES), 5) Filsafat Agama (FA), 6) Hukum Ekonomi Syariah (HES), 7) Tafsir (IAT), 8) Pendidikan Agama Islam (PAI), 9) Pendidikan Bahasa Arab (PBA).
Sertifikasi ISO 9001:2015 dan 21001:2018 ini menjadi bukti komitmen Pascasarjana UIN RIL dalam memberikan layanan pendidikan yang berkualitas sesuai dengan standar internasional. Sertifikat dengan nomor registrasi FS 817702 dan FS 817703 ini berlaku efektif mulai 6 Desember 2024 hingga 5 Desember 2027. Cakupan sertifikasi mencakup pengelolaan sistem manajemen mutu seluruh layanan pendidikan yang diselenggarakan oleh Pascasarjana UIN Raden Intan Lampung.
Emmanuel Herve, Managing Director ASEAN dari BSI, menegaskan bahwa sertifikasi ini diterbitkan setelah proses audit dan verifikasi yang ketat terhadap penerapan sistem manajemen mutu di lingkungan Pascasarjana UIN Raden Intan Lampung. “Ini merupakan pengakuan atas upaya institusi dalam mengimplementasikan praktik terbaik dalam tata kelola pendidikan,” ujar Emmanuel Herve.
Direktur Pascasarjana UIN Raden Intan, Prof Dr Ruslan Abdul Ghofur MSi menyampaikan rasa syukur dan bangga atas capaian ini. “Sertifikasi ini menunjukkan komitmen kami dalam memberikan pelayanan pendidikan yang unggul dan meningkatkan daya saing institusi di tingkat global,” tuturnya.
Keberhasilan ini diharapkan dapat mendorong peningkatan mutu pendidikan di lingkungan Pascasarjana UIN Raden Intan Lampung. (TWI)